Foto: Ahok-Veronica. ©2015 Evo Berita
Reporter: Dudi Anggoro
Evo Berita - Belum juga usai perseteruan DPRD DKI Jakarta dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok) soal RAPBD DKI 2015, masalah baru kembali muncul. Gara-garanya, beredar foto rapat yang tengah dipimpin istri dan adik Ahok yakni, Veronica Tan dan Harry Basuki.
Dalam foto rapat yang digelar di salah satu ruangan di Balai Kota DKI itu, nampak hadir Ketua Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Sarwo Handayani. Foto itu lantas ramai menjadi pembicaraan di media sosial.
Para wakil rakyat di DPRD DKI pun ikut angkat bicara dan bereaksi. Tak tanggung-tanggung, Tim Angket DPRD DKI bahkan berencana memanggil Veronica Senin (16/) untuk dimintai keterangan.
"Kami akan panggil istrinya pak gubernur. Konteksnya banyak, nanti bisa dilihat nanti. Setelah itu CSR, SKPD juga, setelah itu Pak Gubernur," ujarnya di Gedung DPRD DKI Jakarta, beberapa waktu lalu.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik menduga dalam rapat tersebut tengah dibicarakan suatu proyek.
"Pertanyaannya, apakah proyek itu ada di APBD?" ujarnya.
Ahok dan Veronica pun tak mau tinggal diam foto tersebut dipermasalahkan. Setelah sebelumnya mengaku bingung mengapa istri dan adiknya memimpin rapat dipersoalkan, Ahok kali ini lebih keras menanggapi pernyataan para anggota DPRD DKI yang berniat memanggil Veronica.
Sebab, menurut Ahok, pemanggilan istrinya tidak ada sangkut pautnya dengan penyelidikan DPRD DKI Jakarta terhadap RAPBD DKI Jakarta 2015. Seperti biasa, Ahok lantas berseloroh harusnya Tim Angket DPRD DKI memanggil nenek Ahok bukan istrinya.
"Harusnya panggil nenek gue dong kan. Gue bilang pemahaman nenek lu," ungkapnya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/3).
Ahok mengaku geli panitia angket DPRD DKI Jakarta akan memanggil istrinya. Sebab pengajuan angket diusulkan untuk melakukan penyelidikan terhadap RAPBD DKI Jakarta 2015.
"Makanya kalau panggil itu lucu aja. Angket itu angket urusan apa? Urusan APBD kan. Kok panggil istri saya? Lebih cocok angket itu panggil nenek gue sebetulnya. Karena gue kan marahin pemahaman nenek lu," tutupnya.
Kompak dengan Ahok, sang istri, Veronica Tan, pun angkat bicara. Veronica mengaku belum menerima surat panggilan dari Tim Angket DPRD DKI.
"Nggak. Nggak jawab. Kan belum dipanggil," ungkapnya singkat sebelum masuk ke mobil yang sudah menunggu di pelataran parkir Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/3).
Layaknya Ahok, Veronica sepertinya tak mau ambil pusing soal rencana pemanggilan dirinya. Jika seandainya surat pemanggilan sudah diterimanya, dia belum bisa memastikan apakah akan memenuhi panggilan atau tidak.
"Tergantung," ujarnya sambil tersenyum.
0 Komentar untuk "Cerita Kompaknya Ahok dan Istri Perang Lawan DPRD DKI"